Sudah lama rasanya Indovirtus tidak membuat artikel tentang Minecraft. Nah kali ini Indovirtus akan menjelaskan bagaimana cara menampilkan penghitung hari di sebelah kiri layar Minecraft PE atau Bedrock kamu. Dalam Minecraft, 1 hari di dunia Minecraft sama dengan 20 menit di dunia nyata, sedangkan 1 hari di akhirat sama dengan 1000 tahun di dunia nyata (intermezzo sedikit).
Nah Day Counter ini sangat penting untuk diaplikasikan pada Minecraft kamu, karena sangat membantu kamu apakah sudah berganti hari atau belum. Seperti misalnya, kamu sedang dalam cave dan tidak dapat melihat matahari, apabila Day Counter sudah bertambah 1 hari maka itu menandakan sudah berganti hari di dunia Minecraft.
Selain itu Day Counter juga berfungsi untuk memberitahu kamu sudah berapa hari yang kamu habiskan di world yang sedang kamu mainkan. Daripada panjang lebar lagi, langsung saja kamu simak tutorial memasang penghitung di Minecraft pada penjelasan di bawah ini.
Day Counter Minecraft
![]() |
Tampilan saat sudah masuk ke hari baru |
Download Day Counter Minecraft
Cara Menginstall Day Counter di Minecraft
- Extract filenya terlebih dahulu.
- Lalu pindahkan filenya ke /Android/com.mojang.minecraftpe/files/games/com.mojang/resource_packs
- Press ⊞ Win + R untuk membuka Run
- Pada kolom Run, ketik %appdata% dan klik Ok
- Pada folder yang muncul buka folder .minecraft
- Dalam folder .minecraft, buka resourcepacks folder
- Letakkan file ZIP yang telah didownload pada folder tersebut
- Restart world yang telah diinstall datapack atau tulis command /reload
Fitur Fitur Day Counter Minecraft
- Mengeluarkan suara saat hari baru
- Fully customizable
- 6 Display options (Title, Subtitle, Actionbar, Actionbar (Always), Actionbar (With Item), Bossbar)
- Settings menu
- Mendukung 2 bahasa
- Automaticaly counts
- Help menu
Penutup
Itu dia tadi pembahasan tentang fitur penghitung hari atau day counter untuk game Minecraft serta cara mendownload dan menginstallnya. Jika kamu mengalami kesulitan silahkan sampaikan masalah yang kamu alami pada kolom komentar.
Ikuti Indovirtus di Google News agar tidak ketinggalan update informasi tentang Minecraft lainnya seperti artikel cara melihat hari di Minecraft ini, terima kasih.