Trophy level hovering in the 12-15 range? You’re about to hit triple digits.First details on upcoming changes to Trophies: https://t.co/aVvaCFALRM pic.twitter.com/ELqlbzfSOO— PlayStation (@PlayStation) October 7, 2020
Sistem Level Baru
Menurut sebuah postingan di Blog PlayStation , level Trofi akan mengalami pelebaran yang signifikan. Saat ini level Trophy hanya berkisar antara 1-100, tetapi setelah pembaruan itu level akan berubah menjadi 1-999. Kisaran yang lebih besar berarti bahwa setelah pembaruan dilakukan, level kamu saat ini akan secara otomatis dikonversi ke level yang setara di sistem baru. Seperti contohnya, Sony mengatakan, jika level kamu saat ini adalah 12, maka pada sistem baru level trophy kamu akan menjadi 200an
Naik level lebih cepat
Ini juga dilengkapi dengan struktur perhitungan Trofi yang dikerjakan ulang yang bertujuan untuk menjadi lebih bermanfaat, memungkinkan kamu untuk naik level lebih cepat di awal dan kesulitan mulai meningkat secara bertahap seiring waktu.
Ikon level Trofi mengalami perubahan
Selain sistem dan peraturan pada level torfi yang mengalami perubahan, Ikon level Trofi juga mendapatkan sentuhan perubahan yang akan tercermin di PS5 saat diluncurkan, serta pada Aplikasi PlayStation dengan pembaruan nanti. Seperti yang kita ketahui, pada saat ini ikon Trofi hanyalah satu bintang emas, tetapi setelah update nanti Sony akan menambahkan beberapa varian:
- Bronze: Level 1-299
- Silver: Level 300 – 599
- Gold: Level 600 – 998
- Platinum: Level 999
![]() | |
|
Dan satu lagi, trofi yang kamu peroleh pada seri PlayStation sebelumnya akan disertakan juga ke PlayStation 5 jika kamu log in menggunakan akun yang sama nantinya. Kita tunggu saja seperti apa nantinya sistem baru dari trofi ini, bagaimana tanggapanmu virtuser?